Magrib.id menerima tulisan berupa cerita pendek, puisi, esai atau catatan perjalanan. Naskah cerpen atau puisi bisa karya terjemahan dengan menyertakan naskah aslinya. Setiap tulisan yang dimuat akan mendapatkan honorarium.
Naskah dinyatakan tidak lolos seleksi jika penulis tidak mendapatkan info pemuatan dalam 8 minggu sejak pengiriman naskah.
Syarat pemuatan tulisan:
Cerpen: minimal 1200 kata – maksimal 5000 kata
Puisi: 7 – 10 judul bertahun terbit 2019
Esai: minimal 1000 kata – maksimal 3000 kata
Resensi Buku: minimal 1000 kata – maksimal 2500 kata
Cermin (Cerita Mini): 5 – 10 Judul, minimal 150 – maksimal 300 kata
Naskah, biodata penulis, nomor rekening, dan kartu pengenal (KTP, SIM, atau sejenisnya) disimpan dalam format Word (tidak terpisah), kirim ke email: editormagrib@gmail.com
Honorarium bagi yang dimuat akan ditransfer paling lambat 18 hari setelah pemuatan tulisan.
Kami juga menerima warta seputar kegiatan seni budaya, baik yang akan berlangsung maupun catatan atas perhelatan tersebut. Selain itu, kami membuka ajang promosi buku terbaru atau koleksi buku lawas. Silakan tulis ulasan tentang buku Anda untuk dijual atau saling bertukar buku sesama pembaca magrib.id. Untuk kedua rubrik ini kami belum menyediakan honor.
TIM REDAKSI